Instalasi Next-Light
Next-Light dirancang agar proses memulai proyek baru berjalan cepat dan tanpa konfigurasi yang rumit. Ikuti langkah-langkah berikut untuk menyiapkan lingkungan pengembangan Next-Light di mesin kamu.
1. Clone Repository
Mulai dengan menyalin starter kit Next-Light ke perangkat kamu melalui Git. Ini akan memberikan struktur proyek lengkap beserta komponen dan utilitas bawaan.
Kode berhasil di copy!
5
Tips: Sangat disarankan untuk membuat repo mandiri dengan menggunakan Next-Light sebagai template.
2. Instal Dependensi
Setelah project berhasil diclone, instal seluruh dependensi yang dibutuhkan. Kamu bebas menggunakan npm, yarn, atau bun sesuai preferensi.
Kode berhasil di copy!
5
3. Atur Environment Variable
Jika kamu memiliki API backend atau konfigurasi tambahan seperti token, API Host, dll, kamu bisa mengaturnya melalui file .env. Next-Light tidak memaksa struktur environment tertentu, sehingga kamu bebas menyesuaikannya dengan kebutuhan proyek. setup .env lebih cepat dengan copy .env.example
Kode berhasil di copy!
5
Environment Variable Bawaan (.env.example)
Next-Light menyediakan file .env.example sebagai referensi konfigurasi awal. Kamu dapat menyalinnya menjadi .env lalu menyesuaikan nilainya sesuai kebutuhan proyekmu. Berikut adalah penjelasan singkat dari setiap variabel yang tersedia.
Kode berhasil di copy!
5
- NEXT_PUBLIC_APP_NAME — Nama aplikasi yang dapat digunakan untuk judul aplikasi/website, prefix token akses, dll.
- NEXT_PUBLIC_API_HOST — API URL untuk fetchControl, table supervision, component dan utilitas Next-Light mengarah ke host ini.
- NEXT_PUBLIC_API_HEADERS — Header tambahan untuk request API (misalnya token statis, app-key, dll). Bisa dikosongkan jika tidak diperlukan.
- NEXT_PUBLIC_STORAGE_HOST — Lokasi public storage, digunakan untuk memuat gambar, dokumen, atau file lainnya dari backend.
- NEXT_PUBLIC_SOCKET_HOST — URL Web Socket jika aplikasi membutuhkan koneksi realtime
- NEXT_PUBLIC_SOCKET_KEY — Kunci akses Web Socket. Digunakan saat Web Socket membutuhkan autentikasi khusus.
- NEXT_PUBLIC_COOKIE_KEY — Isikan dengan huruf, angka, karakter unik acak untuk salt pada enkripsi cookie.
- NEXT_PUBLIC_MAP_KEY — API key untuk layanan peta (misalnya Google Maps, Mapbox). Digunakan oleh komponen terkait lokasi.
- NEXT_PUBLIC_PORT — Alamat Port tempat aplikasi berjalan
Tips: Buat konfigurasi host api baru untuk mendukung beberapa host api
Tips: Kosongkan jika tidak ada header api global
Tips: Kosongkan jika tidak storage host sama seperti api host
Tips: Kosongkan atau hapus jika tidak menggunakan Web Socket
Penting: Jaga dan jangan pernah sebarkan cookie key ini!
Tips: Kosongkan atau hapus jika tidak menggunakan Map / Lokasi
4. Jalankan Development Server
Setelah dependensi terpasang, jalankan server pengembangan Next.js. seluruh fitur dasar Next-Light sudah bisa langsung digunakan.
Kode berhasil di copy!
5
Tips: Gunakan BunJS untuk runtime dengan performa lebih maksimal.